SELAMATKAN BUMI DARI SELIMUT POLUSI YANG SUDAH MEMBUAT PERUBAHAN IKLIM
Sadar ngga kalian kalau perubahan iklim semakin nyata terjadi. Terlihat dari cuaca saat ini yang cenderung ekstrem. Cuaca panas yang semakin memanas dan curah hujan juga sangat tinggi. Tinggal di kota besar seperti Jakarta ini sangat terasa sekali efek perubahan iklimnya. Pencemaran udara yang menimbulkan Polusi menjadi penyebab utama, selimut polusi membuat bumi panas dan menyebabkan perubahan iklim.
Selimut Polusi yang akrab di Ibu Kota sekarang menyebar dimanapun. |
Polusi udara terjadi saat udara mengandung banyak POLUTAN dalam skala yang besar. Penyebab dari Polusi udara yang paling umum terjadi adalah dari hal-hal berikut ini:
- Kegiatan Industri.
Kegiatan Industri seperti pabrik tentu jadi penyumbang besar polusi. Berbagai jenis Polutant dilepaskan ke udara saat kegiatan industri ini terjadi.
- Pembakaran bahan bakar fosil yang terjadi di alat transportasi.
Akrab banget ya pasti polusi yang satu ini. Secara mobil dan motor jadi alat transportasi kita sehari-hari.
- Penumpukan Sampah.
Hayo yang sering menumpuk sampah. Apalagi di TPA Bantar gebang saat ini jumlah tumpukan sampahnya sudah overloaded. Penumpukan sampah ini meimbulkan gas metana dan karbon monoksida.Tentunya ini jadi penyumbang selimut polusi.
Kondisi Bantar Gebang yang tahun 2019 lalu saya kunjungi sampahnya sudah snagat penuh. |
- Penggunaan Air Conditioner.
Air Conditioner adalah penyebab terjadinya gas rumah kaca. Yaitu kondisi saat panas terperangkap di atmosfer, oleh gas rumah kaca seperti metana, karbondioksida, uap air dan lainnya. Kondisi ini menyebabkan bumi terbungkus dan suhu bumi mengalami peningkatan.
- Kebakaran Hutan.
Efek dari kebakaran hutan ini tentunya membuat #SelimutPolusi yang sangat tebal dan berbahaya. Lebih dari itu ini juga mengganggu ekosistem.
Apabila tidak ditanggulangi efeknya menjadi selimut polusi yang membuat bumi panas dan menyebabkan perubahan iklim. Seperti yang saat ini kita hadapi yang berpotensi lebih parah lagi di masa depan.
.
Perubahan Iklim Berdampak Bahaya Bagi Manusia
Perubahan Iklim sendiri membuat dampak yang tidak baik bagi ekosistem, lingkungan dan tentunya manusia. Dampak perubahan iklim yang berasa dari #SelimutPolusi, sangat mempengaruhi kesehatan manusia. Organisasi kesehatan dunia WHO (World Health Organization) memperkirakan sebanyak 7 juta orang di dunia meninggal karena penyakit yang berasal dari polusi udara. Secara tidak kita sadari, sehari harinya kita berpapasan dengan polusi dari kendaraan bermotor, yang melepaskan emisi karbon monoksida ke udara. Efek dari karbon monoksida ini akan mengganggu kesehatan pada paru-paru dan jantung. Paling gawat kalau karbon monoksida ini menumpuk di aliran darah, dan menggantikan oksigen dalam sel darah merah. Efeknya bisa merusak jaringan tubuh dan menimbulkan kematian.
Perubahan iklim yang menyebabkan kemarau panjang bisa memicu Kebakaran Hutan. Kebakaran hutan ini membuat kualitas udara semakin memburuk dan juga menimbulkan infeksi saluran pernafasan. Binatang dan tumbuhan yang ada di dalamnya pun bisa ikutan punah.
Kesulitan bahan makanan juga menjadi dampak dari perubahan iklim. Karena efek dari perubahan iklim ini mempengaruhi sektor perikanan,pertanian dan peternakan. Perubahan iklim ini berpengaruh ke masalah kelangkaan bahan pangan. Kebayang ngga berapa banyak hasil panen yang gagal karena kemarau panjang? atau Volume dan suhu laut yang meningkat menyebabkan kehidupan biota laut juga terganggu dan bisa punah? Kalau kita tidak bertindak dari sekarang untuk perubahan iklim ini bagaimana mau melanjutkan hidup kedepannya nih?
GIMANA YA CARA MENANGANI POLUSI UNTUK STOP PERUBAHAN IKLIM?
Tumpukan sampah yang menyumbang selimut polusi dan menyebabkan perubahan iklim. |
Melawan polusi demi perubahan iklim ini bisa kita lawan kalau kita semua mau bersama-sama #TeamUpForImpact mulai perduli terhadap lingkungan. Banyak hal disekitar kita yang bisa kita lakukan untuk mengurangi polusi dan berdampak baik bagi perubahan iklim. Berikut hal-hal yang bisa kita lakukan:
1. Mulai memilah sampah dari rumah.
Kita bisa mulai sortir sampah yang ada di rumah, yang kemudian kita drop di drop box sampah atau menggunakan jasa pick up sampah. Hal seperti ini akan menghilangkan penumpukan sampah. Karena penumpukan sampah sendiri menimbulkan polusi dan membuat sampah sulit untuk di daur ulang.
Sampah yang dipilah akan memudahkan proses recycle.
2. Menggunakan Produk yang REUSABLE
Produk sekali pakai membuat volume sampah lebih banyak, yang kalau tidak ditangani bisa meningkatkan Volume timbunan sampah yang memicu polusi. Produk reusable bisa mengurangi volume sampah. Bisa dimulai dengan mengganti tisu dengan sapu tangan, menggunakan tumbler daripada beli minuman kemasan, beralih ke sikat gigi bamboo dan masih banyak lagi produk sekali pakai yang bisa diganti ke produk yang reusable.
Menggunakan produk REUSABLE meminimalisir SAMPAH. |
3. Gunakan Transportasi Publik Yuk!
Pilih menggunakan transportasi publik seperti busway ataupun kereta daripada kendaraan pribadi bisa membantu mengurangi polusi. Semakin dikit penggunaan kendaraan pribadi, semakin berkurang polusi bisa mengatasi perubahan iklim.
4. Pelestarian Hutan
Hutan merupakan solusi yang baik untuk mengatasi polusi dan perubahan iklim. Hutan berfungsi seperti sponges, yang bisa menyerap karbon dioksida (CO2) di atmosfer,kemudian melepaskannya menjadi oksigen. Karena itu peranan hutan sangat penting untuk menstabilkan iklim agar perubahan iklim mereda.
Setelah melihat hal-hal yang bisa menanggulangi perubahan iklim, yuk kita mulai lakukan hal-hal yang menjadu bagian kita. Termudah untuk dilakukan adalah mulai dengan memilah sampah dari rumah dan beralih ke sustainable living dan memilih barang yang reusable dibanding sekali pakai ya. Kalau sudah terbiasa dengan hidup yang ramah lingkungan, otomatis selimut polusi juga akan menurun dan perubahan iklim bisa teratasi.
Andai Bisa Buat Kebijakan Untuk Kurangi Polusi dan Mengatasi perubahan Iklim.....
Kalau punya kesempatan untuk membuat kebijakan untuk mengurangi polusi demi menangani Perubahan Iklim, paling utama yang saya mau buat adalah STOP PENEBANGAN HUTAN. Karena Hutan adalah penolong BUMI ini untuk meredam polusi dan memperbaiki Perubahan Iklim. Semakin banyak hutan yang hijau lestari semakin baik udara yang kita hirup dan perubahan iklim bisa teratasi.
Kemudian kebijakan kedua yang mau saya terapkan adalah Memilah Sampah Dari Rumah. Semakin sampah tersortir akan semakin mudah untuk di daur ulang dan tidak menimbulkan penumpukan sampah yang menyebabkan polusi. Selain itu pilah sampah dari rumah ini akan membantu individu jadi sadar akan volume sampah yang mereka punya.
Yuk Bersama Kita Lawan Perubahan Iklim
Karena perubahan iklim ini memberi dampak yang berbahaya untuk kita semua, yuk kita harus #TeamUpForImpact untuk melawan Perubahan Iklim. Sesimple merubah gaya hidup jadi minim sampah, ataupun membiasakan diri menggunakan Transportasi Umum sudah sangat membantu mengurangi polusi yang bisa mengatasi Perubahan iklim.
Lakukan mulai dari yang kita bisa dan jadikan sebagai kebiasaan. Jangan pernah anggap perubahan yang kalian lakukan tidak berarti ya. Karena semua usaha kita untuk hidup minim sampah, pilah sampah dari rumah, hemat energi ataupun mulai menggunakan transportasi umum akan berimpact baik untuk mengurangi polusi.
Ayo mulai dari sekarang! Kalau Bumi ini rusak kita sebagai manusia mau tinggal dimana? Inget hanya ada 1 BUMI. There's NO PLANET B ,yang jadi tempat kita untuk menjalankan kehidupan. Kita tidak bisa menutup mata karena selimut polusi sudah membuat bumi semakin panas dan perubahan iklim sudah terjadi. Yuk #MudaMudiBumi semuanya Bersatu #UntukmuBumiku kita lawan perubahan iklim.
BUMI KITA CUMA SATU
MASA DEPANNYA DI TANGAN KITA SEBAGAI MANUSIA
LET'S #TeamUpForImpact Kita Selamatkan BUMI
Love,Annisa
Komentar
Posting Komentar