RAIKU BEAUTY ANTI AGING SERIES

 

RAIKU bisa tebak ngga ini brand asal mana? terdengar seperti bahasa Jepang namun ternyata ini adalah produk brand asli dari Indonesia. First impression aku suka banget sama Campaign brand Raiku ini, karena diantara banyaknya trend skin care routine yang sampai 7 steps ataupun lebih Raiku ini punya konsep yang sederhana. Raiku percaya bahwa setiap individu itu memiliki kecantikan dan keunikan masing-masing asalkan rajin di rawat dengan rutin. Cukup mudah dan sederhana kan???

 

 

RAIKU BEAUTY ANTI AGING SERIES

Sudah 2 minggu ini skin care routine saya untuk pagi dan malam hari menggunakan Raiku Beauty Anti Aging Series. Untuk yang berumur di atas 25 tahun pastinya harus sudah akrab dengan produk anti aging. Rangkaian skin care routine dari Raiku Beauty ini simple dan cocok banget untuk saya yang tipenya ngga tahan untuk melakukan  skin care yang stepnya banyak.

Sesuai dengan campaign produknya raiku beauty ini rangkaiannya mudah dan simple. Stepnya adalah 1. CLEANSING CREAM
2. CLEANSING FOAM
3. TONER
4. SERUM
5. NIGHT / MORNING CREAM

 Produk Raiku ini sudah aman digunakan karena sudah terdaftar memiliki kandungan yang aman di BPOM dan juga sudah mendapatkan sertifikasi 'HALAL' dari majelis Ulama Indonesia. Jadi sebagai pengguna kita ngga peru khawatir lagi kan. Produk Raiku beauty ini keseluruhannya tidak mengandung PARABEN jadi pastinya bisa jadi sahabat kulit.


PACKAGING

Packaging Raiku Beauty ini memiliki ciri khas berwarna putih dengan ombre color yang cantik. Untuk kemasan Cleansing Cream, Cleansing Foam, Night dan Morning Cream packagingnya berbentuk tube. Saya suka dengan cara Raiku menjaga ke higienisan produknya. Yaitu dengan memberi seal sticker di setiap produk yang belum digunakan. Sehibgga produk bersih tidak terkena udara dari luar sampai kita mulai menggunakannya.

Untuk kemasan Serumnya berbentuk Pipet Bottle yang cukup mungil dan handy bisa di bawa kemanapun. Bahan untuk packaging serum ini juga cukup kokoh sehingga tidak perlu takut pecah.


CLEANSING CREAM

 Cleansing cream Raiku Beauty ini adalah salah satu favorit produk dari rangkaian anti aging ini. Cleansing cream ini berguna untuk mengangkat Make-Up seperti cleansing milk. Kita tinggal memijat wajah dengan cleansing cream ini dan seluruh make-up di wajah terangkat.

Kandungan utama dari Cleansing Cream ini adalah Chamomile Extract dan Vitamin E. kandungan Chamomile Oilnya ini membuat kulit kita tenang saat menggunakannya dan tidak iritasi. Tiga ingredients utama dari Cleansing Cream ini adalah AQUA, MINERAL OIL dan CETEARYL ALCOHOL. Bagi yang belum familiar Cetearyl Alcohol adalah alkohol yang digunakan untuk melembutkan kulit atau bersifat emollients. Alkohol ini aman untuk dikulit kering sehingga tidak menimbulkan iritasi.


Saya suka sekali dengan cleansing cream Raiku Beauty  ini karena mengangkat Make-up dengan mudah, serta lembut di kulit.


CLEANSING FOAM

Cleansing foam Raiku Beauty ini memiliki bahan utama Rice Extract. Pastinya kalian familiar dong betapa bagusnya khasiat Rice Extract untuk kulit wajah. Rice extract memiliki fungsi membersihkan kulit secara total, meminimalisir penampilan pori dan yang paling penting adalah mengurangi penampakan garis halus.

Tekstur cleansing foam Raiku beauty ini mirip dengan cleansing cream, hanya sedikit lebih ringan lagi teksturnya. Gunakan sedikit saja karena cleansing foam Raiku beauty ini tipe little goes a long way. Setelah mencuci muka dengan cleansing foam ini wajah tidak terasa ketarik.  Cleansing Foam dan Cleansing Cream Raiku Beauty di formulasikan bukan hanya untuk membersihkan wajah namun juga untuk mengangkat sel kulit mati. Itulah kenapa setelah membersihkan wajah dengan duo cleansing ini wajah jadi terasa cerah dan kenyal.


RAIKU BEAUTY ANTI AGING SERUM

Raiku Beauty Anti Aging Serum ini memiliki packaging pipet tube. Bahan dari packagingnya cukup kuat sehingga tidak perlu kwhawatir pecah. Isi dari Raiku Beauty Anti Aging Serum ini adalah 30 ml. Saya suka dengan packagingnya karena Pipet dropnya mampu mengeluarkan produk dengan baik. Karena ada bebrapa pipet drop yang mampet saat mengeluarkan produk. Good Job raiku Beauty !!!

Tekstur dari Raiku Beauty Anti Aging Serum ini seperti milky essence yang sedikit kental. Untuk penggunaannya dipijat memutar di wajah agar menyerapnya lebih mudah di wajah.  Kandungan Niacinamide dan Milknya membantu mencerahkan noda hitam di wajah. di wajah saya yang sedang ada bekas jerawatnya Raiku Beauty Anti Aging Series ini mampu memudarkan bekas jerawat yang ada.

Raiku Beauty Anti Aging Serum ini mempunyai keunggulan mampu memperbaiki tekstur kulit. Jadi dengan rutin pemakaian kulit bertekstur seperti bintik-bintik ataupun beas jerawat bisa jadi membaik. 

 
TONER (KIRI), SERUM (KANAN).


 RAIKU BEAUTY ANTI AGING TONER

Anti Aging series Raiku Beauty ini memiliki kadungan utama HYALURONIC ACID, NIACINAMIDE, MILK  dan COLLAGEN.  Raiku Beauty Anti Aging toner ini di aplikasikan setelah Cleansing Foam. Hasilnya wajah seger banget. Selain itu yang saya suka adalah efek calming setelah menggunakan Raiku Beauty Anti Aging Toner ini.

Tekstur dari raiku beauty Anti Aging Toner ini cair, untuk hasil maksimal bisa di aplikasikan dengan kapas. Tesktur Raiku Beauty Anti Aging  yang cair membuat toner ini sangat cepat meresap dan menyegarkan kulit wajah. Apabila kalian sedang memiliki calon jerawat, di kompres yang lama pakai toner ini bisa membuat kulit yang sedang meradang menjadi tenang.

Packagingnya  berbentuk botol plastik dengan ukuran yang handy untuk dibawa kemana-mana. Botol plastiknya ini kokoh sehingga tidak perlu takut packaging mudah pecah.  Isi dari Raiku Beauty Anti Aging toner ini adalah 100ml.


RAIKU BEAUTY ANTI AGING MORNING CREAM

Perlindungan pertama untuk mencegah anti aging adalah sunblock. Karena seperti yang kita tahu sinar UVA membuat kulit manusia menjadi cepat menua. Raiku Beauty Anti Aging Morning Cream ini memiliki spf 15. Berarti dengan menggunakan Raiku Beauty Anti Aging morning cream ini kita tidak perlu khawatir lagi dengan apply sunblock.


Kandungan Hyaluronic Acid dan Collagen yang ada di dalamnya membuat kulit terasa kenyal dan lembut. Tekstur dari Raiku Beauty Anti Aging Morning Cream ini  adalah  cream. Tekstur cream-nya yang ringan membuat kulit tidak menjadi lengket dan berminyak. Di kulit saya yang oily-combo ini tekstur cream-nya mudah di blend dan meresap dengan baik.

Setelah rutin penggunaan selama 2 minggu kulit wajah saya terasa lebih kenyal dan cerah. Karena kelembaban kulit yang terjaga kulit wajah jadi terlihat segar. Untuk kulit saya yang sensitif Raiku Beauty Anti Aging Morning Cream ini tidak menimbulkan efek merah-merah ataupun break out.


RAIKU BEAUTY ANTI AGING NIGHT CREAM

Ngga lengkap rangkaian perawatan kulit tanpa adanya Night Cream. Raiku Beauty Anti Aging Night Cream ini memiliki tekstur gel. Sangat berbeda dengan morning creamnya yang memiliki tekstur cream. Gel tekstur dari Raiku Beauty Anti Aging Night Cream ini meresap cepat dan nyaman khususnya untuk kulit oily-combo ataupun oily skin. Saat tertidur wajah tidak menjadi lengket dan bangun paginya terasa lembab dan halus.

 Setelah menggunakan produk Raiku Beauty Anti Aging Night Cream bangun pagi bisa menunjukkan wajah "I Woke Up Like This" tanpa make-up loh babes.

 

 Update Kondisi Kulit setelah RAIKU BEAUTY ANTI-AGING SERIES

Setelah 2 minggu pemakaian Raiku beauty Anti-Aging Series kondisi kulit wajah saya kesensitifannya tidak bereaksi. Jadi tidak menimbulkan bintik-bintik ataupun komedo yang sering terjadi di wajah saya, saat tidak cocok dengan suatu produk. Sejauh ini Raiku Anti Aging Series membuat kulit wajah jadi lebih lembab dan tidak kering seharian walaupun di ruangan ber AC.

Saya rekomendasikan Cleansing Creamnya, karena jara dalam mengangkat minyak dan kotoran di wajah. Selain itu Night Cream dan serumnya membuat kulit glowing dan lembab saat bangun tidur di pagi hari. Dengan harga yang cukup terjangkau saya tidak menyangka bahwa produk Raiku Beauty Anti Aging Series kualitasnya bisa se oke ini di wajah saya.




What I LOVE about  RAIKU BEAUTY

- NON PARABEN
- Sudah terdaftar BPOM
- Bersertifikasi MUI
- Formulanya aman tidak membuat iritasi kulit
- Packagingnya simple dan cute.
- Harganya terjangkau.

Mau tau lebih lanjut tentang Raiku Beauty???? yuuk kunjungi Social Medianya.

INSTAGRAM: RAIKUBEAUTY
FACEBOOK : RAIKU BEAUTY

I AM A BIG BELIEVER 
IN THAT IF YOU FOCUS 
ON GOD SKIN CARE.
YOU WON'T REALLY NEED A LOT OF MAKE UP.




LOVE,
ANNISA





Komentar

  1. Raiku means my face, isn't it bebs? (Jawa). Skrg produk lokal byk bgt bermunculan ya bebs, makin bangga sama produk lokal

    BalasHapus
  2. Senang makin banyak brand lokal yang fokus pada skincare bermunculan. Kalau ngga salah, Raiku udah masuk Sociolla ya? Semakin mudah dicari ya.

    BalasHapus
  3. Dompet menipis tp byk bgt racun nya 😭

    Kereeen.

    Sale'accountRP

    BalasHapus
  4. I want something just like this ;_;
    I need that serum ;_;
    Hehehe itu packagingnya lucu ya
    Warnanya bercak bercak kayak ketumpahan tinta buat lukis
    Designnya gak mulu mulu
    Simple hemat tempat juga ya
    Semoga harganya sesuai ekspektasi kantong pelajar sepertiku saja 😭😭
    Btw paraben itu apa ya kak?

    Sun Bramasta

    BalasHapus
  5. Ada lagi buat anti aging �� makasih untuk penjelasannya jadi saya bisa pilih-pilih produk dulu sebelum menjadi user produknya apalagi ini anti aging pas banget sama usia saya.

    Ana Del Lyon

    BalasHapus
  6. Wah racun nih :(
    Harganya juga terngkau
    Recomended bgt nih
    Makasih kak reviwenya :)


    -Naysila-

    BalasHapus
  7. tertarik tapi masih 18 taun belom 25 taun keatas😔
    btw salfok sama mereknya, raiku dibasa jawa kan artinya mukaku XD heheheehe

    #alvin

    BalasHapus
  8. Pas baca produknya,
    Raiku emang awalnya kek jepang

    Tapi ternyata indo punya.

    Produk lokal,

    Packingnya bagus, lalu bikin lembut kulit juga bisa menghilangkan bekas bintik bintik hitam

    Secara keseluruhan, rangkain produk ini patut dicoba.

    Harga terjangkau dan hasilnya bagus.


    Jinssul choe / choi ginssul

    BalasHapus
  9. Lagi lagi bikin mata ingin, desain produknya lucu warna pastel gitu ga terlalu mencolok sama praktis juga.

    Dari segi harganya alhamdulillah terjangkau kayanya.

    Ohiyaaa kak mau tanya, kalo usia aku belum 25 tahun pake produk RAIKU yg anti agung ini bisa bilangin flek coklat bintik bintik gitu ga? :')


    Livy

    BalasHapus
  10. Lagi lagi bikin mata ingin, desain produknya lucu warna pastel gitu ga terlalu mencolok sama praktis juga.

    Dari segi harganya alhamdulillah terjangkau kayanya.

    Ohiyaaa kak mau tanya, kalo usia aku belum 25 tahun pake produk RAIKU yg anti agung ini bisa bilangin flek coklat bintik bintik gitu ga? :')


    Livy

    BalasHapus
  11. Pas baca namanya aku bukan keinget bahasa jepang, tapi bahasa jawa raiku "wajah", jadi dari kepikiran bahasa jawa itu aku sedikit nebak kalo ini produk wajah, eh bener...
    Pack serumnya lucu ihh, gemesin, udah aman dari indonesia pula...
    Next time kalo banyak yg review bagus pengen beli juga ah... sekarang ngabisin yg lama dulu..

    ュー

    BalasHapus
  12. Pas baca namanya aku bukan keinget bahasa jepang, tapi bahasa jawa raiku "wajah", jadi dari kepikiran bahasa jawa itu aku sedikit nebak kalo ini produk wajah, eh bener...
    Pack serumnya lucu ihh, gemesin, udah aman dari indonesia pula...
    Next time kalo banyak yg review bagus pengen beli juga ah... sekarang ngabisin yg lama dulu..

    ュー

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

REVIEW SERUM SCARLETT - ACNE SERUM & BRIGHTLY EVER AFTER SERUM

SEBULAN PENGGUNAAN AVOSKIN MIRACULOUS REFINING SERUM - REVIEW

YOUR BAG SPA REVIEW