It's A zooo Day at Taronga Zoo
Jerapah Area dengan pemandangan Sydney Opera House. Sebagai yang bukan penggemar kebun binatang. Taronga Zoo adalah pengecualian kebun binatang yang saya datangi. Kenapa saya tertarik mendatangi Taronga Zoo? Karena menurut saya konsepnya unik terpisah dari pusat kota. Untuk mendatangi Taronga Zoo ini kita harus menyebrang menggunakan Ferry dari Circular Quay. Saat memasuki Taronga Zoo kita dapat menggunakan cable car, sehingga dapat menikmati Taronga Zoo dari atas sebelum menjelajahi area Taronga Zoo. Harga Tiket masuk Taronga Zoo untuk Orang dewasa adalah $46 AUD sedangkan untuk anak usia 4 sampai 15 tahun $23AUD. Bagi yang berkeluarga Taronga Zoo menyediakan harga paket sekeluarga yaitu sepasang suami istri dengan 2 anak seharga $124.20 AUD. Pintu Masuk taronga Zoo. Taronga Zoo Cable Car Queue. Taronga Zoo memiliki pemandangan yang sangat indah, itulah yang paling menarik minat saya saat menjelajah Taronga Zoo, dari sini terlihat pemandangan landmark Sydney